REAKSI.CO.ID—-Fenomena jalan “kroak” dengan lubang cukup dalam dan diameter cukup besar terlihat di badan jalan raya Ir Sutami tepatnya di depan rumah Sakit AKA, Kecamatan Bandar Sribhawono, Kabupaten Lampung Timur.
Warga sekitar menyampaikan pemandangan jalan “Kroak” yang seolah lumrah terjadi sehari-hari tersebut cukup membahayakan pengendara jalan dan telah memakan korban yang tidak sedikit.
Jamhari salah satu warga yang tinggal tak jauh dari lokasi menuturkan jalan “Kroak” yang cukup dalam tersbut telah banyak memakan korban kecelakaan lalulintas dari roda empat dan roda dua.
Korupsi DAK Disdik Lamteng Rp9,6 Miliar TA 2021, Pelaku Ditangkap Tim Tabur
Dikatakannya, baru-baru ini roda empat mengalami pecah ban ketika melintasi jalan tersebut saat hujan, karena jalan “kroak” tersebut tak terlihat berlubang ketika hujan mengguyur daerah tersebut.
“Kalo kata supirnya gak keliatan lubangnya, karena kan posisi hujan lubangnya ketutup, tapi begitu lewat situ ternyata berlubang dan sangat dalam, sampe pecah bannya” jelasnya. jumat (17/2/23).
Lalu, beberapa hari terakhir juga dikatakannya ada seorang pelajar pengendara roda dua yang iasa melintasi jalur tersebut mengalami kecelakaan tunggal akibat jalan “Kroak” tersebut hingga velg dan ban motornya pecah, kemudian menitipkan kendaraannya pada warga sekitar untuk diambil kemudian.
Jelasnya, sejumlah warga pernah melakukan upaya dengan menimbun menggunakan material seadanya seperti tanah dan batuan sekitar, namun saat hujan timbunan terbawa air, bahkan lubang semakin lebar.
Dampak Stockpile Batubara pada Warga, KNPI Lampung Minta Pemerintah Tinjau Ulang
Warga sangat mengharapkan perhatiannya dari pihak instansi terkait, “ya minimal kalo belum dibetulin, ya dikasih tanda disekitar lokasi, supaya pengendara yang lewat bisa lebih hati-hati” harapnya. (Red)