News  

Kabar Menarik Buat Pelajar Lampung, Siapkan Video Kreatif Kalian


Bandar Lampung –
Pelajar SMA Sederajat di Lampung siapkan video pendek kreatif untuk mengikuti lomba tingkat Nasional yang digelar Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT).

Seperti tahun sebelumnya, BNPT menggandeng seluruh Forum Koordinasi Pencegahan Teroris di Tanah Air. 

Ketua FKPT Provinsi Lampug Irwan Sihar Marpaung mengajak pelajar SMA Sederajat se Lampung dapat berpartisipasi dalam event ini. 

“Saya mengajak para pelajar di Lampung untuk mengirimkan video pendek kreatifnya. Semoga anak-anak Lampung berjaya di event nasional ini,” kata Irwan, Rabu (24/3/2021).

Dikatakannya, melalui lomba video pendek kreatif bertema “Indonesia Tangguh” ini para pelajar mampu menjabarkan tentang Indonesia sekaligus menanamkan paham anti radikalisme dan terorisme di kalangan generasi muda, khususnya para pelajar.

Masih kata Irwan, para pelajar dapat yang mengikuti lomba ini harus mengisi formulir pendaftaran yang disediakan panitia di googleform. 

“Peserta adalah Warga Negara Indonesia (WNI). Bisa perorangan atau kelompok,” katanya.

Berikut juknis Lomba Video Pendek Kreatif Tahun 2021.

Ketentuan Umum: 

  1. Peserta mengisi formulir pendaftaran di googleform (disiapkan Panitia); 
  2. Peserta adalah Warga Negara Indonesia (WNI); 
  3. Peserta dapat berupa perorangan atau kelompok; 
  4. Peserta dapat mengirimkan lebih dari satu karya video pendek kreatif; 
  5. Menyertakan biodata diri atau fotocopy kartu pelajar yang masih berlaku (1 perwakilan). 


Ketentuan Khusus:  

  1. Durasi karya video pendek kreatif minimal 30 detik dan maksimal 3 menit; 
  2. Karya video pendek kreatif dapat berupa video pendek, video dokumenter, video blog (vlog), video diary, animasi, stop motion, visualisasi puisi, visualisasi cerpen, dan bentuk kreatif lainnya dalam media audio visual; 
  3. Video pendek kreatif diproduksi dalam bahasa Indonesia. Apabila terdapat dialog atau narasi dalam bahasa daerah, harus diberikan subtitle bahasa Indonesia; 
  4. Karya yang dibuat merupakan karya orisinil dan tidak melanggar hak kekayaan intelektual pihak manapun 
  5. Karya video pendek kreatif dipublikasikan (diunggah) ke Youtube dan Instagram antara periode Maret – Oktober Tahun 2021. 
  6. Memakai dua hashtag yaitu #BVifestVI #VideoKreatif. Kedua hashtag digunakan untuk upload karya di YouTube dan Instagram 
  7. Format penamaan subyek email peserta: Provinsi – Nama Sekolah – Judul Karya – BVifestVI Contoh format judul email peserta: DKI Jakarta – SMAN6 – Langit Cerah – BVifestVI 
  8. Konten dalam video sepenuhnya menjadi tanggung jawab peserta; 
  9. Softcopy karya dikirim ke email : pemudapendidikan21@gmail.com disertai dengan biodata / kartu identitas peserta dan link video di youtube. 


Penjurian

  1. Hasil lomba tingkat Nasional sesuai waktu yang ditentukan dan hasil lomba final Tingkat Nasional diumumkan tanggal 30 November 2021; 
  2. Dewan Juri berasal dari Unsur Sineas; 
  3. Setiap karya akan diseleksi oleh Tim Juri dan keputusan bersifat final; 
  4. Jika panitia penyelenggara menemukan bukti bahwa karya pemenang adalah hasil plagiat, maka panitia berhak membatalkan dan mencabut penghargaan dan hadiah yang sudah diberikan; 
  5. Seluruh Video Pendek Kreatif yang masuk ke panitia, mutlak menjadi milik BNPT. 


Hadiah Lomba Video Pendek Kreatif Tingkat Nasional Tahun 2021 

  • Video Terbaik 1 : Rp25.000.000,- 
  • Video Terbaik 2: Rp15.000.000,- 
  • Video Terbaik 3: Rp10.000.000,- 
  • Penghargaan Karya Kreatif: Rp 10.000.000,- • Penghargaan Karya Terpopuler: Rp 10.000.000,- 


Narahubung: 

Rusdiansyah Batubara, S.Pd., M.M.  (0821 6666 4660) 

Herisyal Natsir Putra, S.E., M.M.     (0813 1828 8566) 

Exit mobile version