REAKSI.CO.ID – Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) DPRD Provinsi Lampung menyatakan setuju atas Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Perubahan APBD Tahun Anggaran 2025 untuk dibahas ke tahap selanjutnya.
Tetapi PKB memberikan sejumlah catatan. Juru Bicara sekaligus Ketua Fraksi PKB, Fatikhatul Khoiriyah mengatakan bahwa, Pendapatan Asli Daerah (PAD) Provinsi Lampung mengalami penyesuaian positif, terutama dari sektor pajak daerah.
Di mana, pada APBD murni 2025 pendapatan daerah direncanakan Rp7,557 Triliun. Namun di APBD Perubahan terjadi peningkatan Rp152.2 miliar menjadi Rp7,710 Triliun.
“Namun, kami menegaskan agar optimalisasi PAD dilakukan dengan inovasi, bukan dengan menambah beban rakyat kecil,” kata Khoir saat Rapat Paripurna DPRD Lampung lanjutan pembicaraan tingkat I terkait pemandangan umum fraksi-fraksi , Selasa (12/8/2025). (*)











