REAKSI.CO.ID—Program Studi Magister Hukum Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai (Saburai) menggelar kegiatan matrikulasi mahasiswa baru dengan mengangkat tema “Membangun Kesadaran Hukum sebagai Langkah Awal Menuju Generasi Ecopreneur”, di Graha Universitas Saburai, Sabtu (12/7/2025).
Acara ini menjadi momentum penting dalam menanamkan nilai-nilai hukum, integritas, dan tanggung jawab sosial bagi 75 mahasiswa baru.
Dalam sesi materi, hadir dua narasumber utama. Pertama, Prof. Dr. Muhammad Akib, S.H., M.Hum., Ketua Program Doktor Ilmu Hukum Universitas Lampung (Unila), yang memberikan perspektif akademik mendalam mengenai pentingnya kesadaran hukum dalam konteks pembangunan berkelanjutan.
Materi berikutnya disampaikan oleh Ketua Yayasan Pendidikan Saburai, Ahmad Bastari, S.Sos., M.H. Ia menekankan pentingnya peran lulusan Magister Hukum dalam menciptakan masyarakat yang sadar hukum dan peduli terhadap lingkungan.
Kegiatan tersebut dimoderatori oleh Satrya Surya Pratama, S.H., M.H., yang juga menjabat sebagai Sekretaris Program Studi Magister Hukum.
Ia memandu jalannya acara dengan baik dan mengarahkan sesi materi serta diskusi agar berjalan efektif dan interaktif.
Dalam sambutannya, Rektor Universitas Saburai Dr. Sodirin, SE, MM, menekankan bahwa pendidikan magister tidak hanya berfokus pada pendalaman ilmu, namun juga pada pembentukan kesadaran moral dan intelektual mahasiswa dalam menyikapi persoalan hukum yang berkembang di tengah masyarakat.
“Program Magister Hukum bukan hanya tentang memperdalam ilmu, tetapi juga menumbuhkan tanggung jawab moral dan intelektual dalam merespons persoalan hukum di masyarakat,” ujar Rektor di hadapan peserta matrikulasi.
Ia juga menyampaikan harapan kepada seluruh mahasiswa baru agar mengikuti kegiatan ini dengan penuh kesungguhan.
“Saya berharap Saudara/i mengikuti proses ini dengan sungguh-sungguh, aktif bertanya kepada narasumber yang luar biasa hari ini,” imbuhnya.
Masih dalam sambutannya, Dr. Sodirin menyampaikan rasa syukur atas terlaksananya kegiatan ini dan menyambut hangat kehadiran para mahasiswa baru.
“Pertama-tama, marilah kita panjatkan puji dan syukur ke hadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, karena atas rahmat dan karunia-Nya, kita dapat berkumpul dalam kegiatan matrikulasi mahasiswa baru Program Magister Hukum pada hari ini. Atas nama pimpinan universitas, saya menyampaikan selamat datang dan selamat bergabung di kampus tercinta kepada seluruh mahasiswa baru program magister hukum yang berjumlah 75 orang,” ujarnya.
Ia menambahkan bahwa kegiatan matrikulasi menjadi langkah awal yang sangat penting.
“Kegiatan ini merupakan langkah awal yang penting dalam membekali Saudara/i dengan pemahaman dasar, penyamaan persepsi akademik, serta penguatan nilai-nilai integritas dan profesionalisme yang akan menunjang proses studi selama menempuh pendidikan magister di sini,” paparnya.
Sebagai bagian dari keluarga besar Universitas Saburai, Rektor juga menekankan pentingnya menjaga nama baik almamater dan berkontribusi secara nyata.
“Anda semua kini memiliki tanggung jawab untuk menjaga nama baik almamater, berprestasi, serta memberikan kontribusi nyata, baik secara akademik maupun sosial. Selamat menjalani proses matrikulasi. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan bimbingan dan kemudahan dalam setiap langkah kita,” tutupnya.
Sementara itu, Dekan Fakultas Hukum Universitas Saburai, Dr. Sri Zanariyah, S.H., M.H., dalam sambutannya menjelaskan tujuan dari kegiatan ini adalah memberikan pemahaman awal yang menyeluruh kepada mahasiswa baru mengenai sistem akademik di kampus.
“Matrikulasi juga berfungsi untuk mengenalkan lingkungan kampus, sistem pembelajaran, dan aturan yang berlaku, sehingga mahasiswa baru dapat lebih mudah beradaptasi di lingkungan Universitas Saburai,” ujarnya.
Sebagai penutup, kegiatan matrikulasi juga diisi dengan pengenalan pimpinan universitas serta jajaran struktural yang ada di Program Studi Magister Hukum Universitas Saburai, yang disampaikan langsung oleh Ketua Program Studi, Dr. Rika Santina, S.H., M.H. Kegiatan ini menjadi pengantar penting untuk membentuk sinergi antara mahasiswa baru dengan seluruh unsur akademik di lingkungan kampus.(*)