Pedagang Pasar Pasir Gintung Keluhkan Pembagian BLT dan PKH Tak Rata

Pedagang Pasar Pasir Gintung Keluhkan Pembagian BLT dan PKH Tak Rata

IMG 20220903 183434 Pedagang Pasar Pasir Gintung Keluhkan Pembagian BLT dan PKH Tak Rata
Pedagang sayur di Pasar Pasir Gintung Kota Bandarlampung (Foto Zaldi)

REAKSI.CO.ID–Salah seorang pedagang sayur bernama Aminah (samaran) mengeluhkan tiap kali pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) dan Program Keluarga Harapan (PKH) tidak pernah didapatkannya.

“Ya, benar ada presiden bagiin BLT sama Sembako, ya BLT itu membantu kalo kita dapet, sayakan gak pernah dapet, yang pernah dapet itu aja yang dapet” katanya. Sabtu (3/9/22).

Aminah juga menjelaskan setidaknya bantuan Pemerintah program BLT dan PKH itu diberikan juga pada mereka yang belum mampu dan belum merasakan subsidi tersebut selama bertahun-tahun.

Putra Gubernur Lampung Nikah Disaksikan Presiden RI Berlangsung Khidmad

“Yah kalo bisa di roling lah, ganti-gantian jangan itu-itu aja orangnya yang dapet BLT atau PKHnya”

Aminah juga mengatakan BBM yang naik saat ini juga berimbas pada harga sayuran atau Sembako. “Udah mulai naik bawang aja udah mulai naik dikit-dikit” jelasnya.

IMG 20220903 183434 Pedagang Pasar Pasir Gintung Keluhkan Pembagian BLT dan PKH Tak Rata
Pedagang sayur di Pasar Pasir Gintung Kota Bandarlampung (Foto Zaldi)

Bersamaan dengan itu, Presiden Republik Indonesia Joko Widodo mengunjungi pasar Pasir Gintung dan membagikan sejumlah Bantuan Langsung Tunai (BLT) dan Sembako pada warga seperti tukang becak dan para pedagang.

Sebelumnya, Presiden Jokowi mengecek penyaluran bantuan di Bandarlampung, Presiden telah meninjau penyaluran BLT BBM di Jayapura, Provinsi Papua, dan Kepulauan Tanimbar, Provinsi Maluku.

Dipimpin Kasat Reskrim, Tekab 308 Polres Tanggamus Ungkap Curanmor 10 TKP, 7 Motor Diamankan

Presiden Joko Widodo mengatakan bahwa penyaluran bantuan langsung tunai dari pengalihan subsidi bahan bakar minyak atau BLT BBM dilakukan secara menyeluruh di semua kabupaten/kota pekan depan.

Sementara, Presiden mengatakan bahwa secara umum penyaluran BLT BBM berjalan dengan baik.

Pemerintah menyalurkan beberapa bantuan sosial guna mengantisipasi dampak kenaikan harga bahan bakar minyak.

Daftar harga BBM Pertamina per 2 September 2022 dari yang saat ini hanya Rp 7.650 per liter menjadi Rp 10.000 per liter, sementara harga Solar Subsidi menjadi Rp 6.800 per liter dari yang saat ini hanya Rp 5.150 per liter.

Dipimpin Kasat Reskrim, Tekab 308 Polres Tanggamus Ungkap Curanmor 10 TKP, 7 Motor Diamankan

Tak hanya Pertalite dan Solar Subsidi, harga BBM Pertamax juga mengalami kenaikan. Dan harganya menjadi fantastis, dari saat ini Rp12.500 per liter menjadi Rp 14.500 per liter.

Penyesuaian harga BBM itu didasari Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 62 K/12/MEM/2020. Adapun harga terbaru BBM Pertalite, Solar Subsidi dan Pertamax ini mulai berlaku saat harga penyesuaian pada hari ini pada 14.30 WIB. (Zaldi)